Kamis, 28 April 2011

APLIKASI INTERNET.

Internet sebenarnya banyak mengacu kepada istilah untuk menyebut sebuah jaringan, bukan suatu aplikasi tertentu. Karenanya internet tidaklah memiliki manfaat apa apa tanpa ada aplikasi yang sesuai. Internet menyediakan beragam aplikasi yang dapat digunakan untuk berbagai keperluan. Setiap aplikasi berjalan diatas diatas sebuah protocol tertentu. Istilah protocol di internet mengacu pada suatu aturan yang mengatur bagaimana sebuah aplikasi berkomunikasi dalam sebuah jaringan. Sedangkan sebuah software aplikasi yang berjalan diatas sebuah protocol disebut aplikasi client. Berikut adalh aplikasi aplikasi yang paling sering dimanfaatkan oleh pengguna internet. Pertama WEB adalah aplikasi internet yang paling popular. Karena populernya hingga banyak orang keliru mengidentifikasikan web dengan internet. Secara teknis, web adalah sebuah internet webserver yang dipresentasikan dalam bentuk teks umumnya ditulis dalam format HTML. Informasi lainnya disajikan dalam bentuk grafis (format GIF,JPG,PNG) suara(dalam format AU,WAF) dan objek multimedia (seperti MIDI,Shockwafe,Quicktime,Movie, 3D World). Web dapat diakses oleh perangkat lunak web client yang secara popular disebut sebagai browser. Browser membaca halaman halaman web yang tersimpan dalam webserver melalui protocol yang disebut dengan HTTP. Tersedia beragam perangkat lunak browser yaitu Microsoft Internet Explorer,Netscape Navigator,Opera dan lain sebagainya. Namun ada juga beberapa browser yang kurang dikenal dan hanya digunakan di lingkungan terbatas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar